menu melayang

Jumat, 23 Juni 2023

Trik menjual produk puluhan juta

Mungkinkah anda menjual mobil 520 buah dalam setahun? banyak orang akan mengatakan siapa yang akan membeli. dan ini kisah nyata seseorang yang mampu menjual mobil sebanyak 13.001 mobil selama 25 tahu atau rata-rata 520 mobil pertahunnya.

Namanya Joe Girrard dinobatkan sebagai “The Greatest Salesman in The World” oleh oleh Guiness Book of Record yaitu sales mobil dengan penjualan terbanyak di dunia.


Sebenarnya apa strategi yang Joe Girrard gunakan?

Anda penasaran?

Strateginya adalah "Kartu Ucapan"


Ya Joe Girrard hanya mengirimkan kartu ucapan melalui pos. Ia mengirim hampir 13.000 kartu ucapan sebulan kepada seluruh pelanggannya.  


Ia memberi ucapan untuk semua hari spesial mulai dari Halloween, Groundhog Day, Valentine, hari libur besar, peringatan, ulang tahun dan banyak lagi.


Ini terdengar sangat sederhana tetapi efeknya adalah para klien Joe merasa tersanjung, diperhatikan dan dihormati dan akhirnya mereka menganggap Joe sebagai bagian dari keluarga.


Joe percaya dan membuktikan bahwa penjualan bahkan penjualan berulang adalah sebuah akibat dari seseorang yang merasa nyaman dan senang dengan pelayanan dari si penjual.


Jadi kalau kita simpulkan, Joe fokus awalnya adalah mendapatkan pembeli lalu merawatnya. Ia terus menjalin komunikasi dan memberikan pelayanan terbaik sehingga para pembeli selalu mengingat namanya.

Ketika mereka memerlukan mobil tidak ada nama lain lagi dan langsung menghubungi Joe. Banyak dari mereka juga merekomendasikan Joe kepada teman atau kerabat mereka yang membutuhkan mobil.


Alhasil Joe tidak lagi seperti salesman kebanyakan yang mengejar-ngejar calon pembeli tapi justru calon pembelilah yang datang sendiri kepadanya.


Banyak dari mereka rela mengantri dan mengatur waktu untuk bertemu dengannya hanya untuk membeli mobil langsung dari rekomendasinya.


Itu tadi tentang Joe Girrard  yang jualan mobil sejak tahun 1953. Anda juga bisa praktek jualan dan tentu saja di jaman sekarang jauh lebih mudah karena sudah ada teknologi bernama internet.


Jika Anda belum memiliki produk dan belum mengetahui tahapan jualan online yang powerful, Anda bisa Chat kita yah....


Blog Post

Related Post

Mohon maaf, belum ada postingan.

Back to Top

Cari Artikel

Popular Post